Keterampilan Bertanya dasar Bagi Guru

Keterampilan Bertanya dasar Bagi Guru

Bertanya memilki peran yang penting dalam proses pembelajaran, sebab pertanyaan yang tersusun dengan baik akan membangkitkan rasa ingin tahu dan siswa terhadap sesuatu masalah yang dibicaran yang sedang dibicarakan. Seorang guru dituntut untuk memiliki keterampilan bertanya dalam proses pembelajaran. Keterampilan bertanya seorang guru harus dilatih agar lebih terampil, sehingga mampu meningkatkan partisipasi siswa dalam proses pembelajraan. 

Berikut ini merupakan keterampilan bertanya dasar bagi seorang guru.

1.Penggunaan pertanyaan secara jelas dan singkat.
Pertanyaan guru harus diungkapkan secara jelas dan singkat dengna menggunakan kata- kata yang dapat dipahami oleh siswa sesuai dengan taraf perkembangannya.

2.Pemberian acuan
Sebelum memberikan  pertanyaan, terkadang guru perlu memberikan acuan yang berupa pertanyaan yang berisi informasi yang relevan dengan jawaban yang diharapkan dari siswa. Contoh: kita tahu bahwa banjir dapat disebabkan oleh tumpukan sampah yang ada di aliran sungai.  Coba kamu sebutkan factor penyebab lain yang mengakibatkan banjir?

3.Pemindahan giliran
Pemindahan giliran pertanyaan dari satu siswa ke siswa lain, pemindahan giliran ini dilakukan karena jawaban siswa belum benar atau belum memadai.

4.Penyebaran pertanyaan
Agar siswa banyak yang terlibat di dalam proses pembelajaran guru perlu menyebarkan giliran menjawab pertanyaan secara acak, agar semua siswa mendapat giliran dalam menjawab pertanyaa. Perbedaan penyebaran giliran dengan penyebaran pertanyaan, pada pemindahan giliran beberapa siswa menjawab pertanyaan yang sama, sedangkan pada penyebaran, siswa menjawab pertanyaan dengan yang berbeda.

5. Pemberian waktu berpikir
Setelah mengajukan pertanyaan kepada seluruh siswa, guru perlu memberi waktu beberapa detik untuk berpikir sebelum menunjuk salah seseorang untuk menjawab pertanyaan yang sudah diajukan. 

6. Pemberian tuntunan
Apabila seorang siswa memberikan jawaban salah atau tidak bisa menjawab, guru hendaknya memberikan tuntunan kepada siswa tersebut agar menemukan sendiri jawaban yang benar. 

Demikian artikel tentang keterampilan bertanya dasar. Semoga bermanfaat.